Do Believe in GOD Forever

2 Mei 2013

GEMBALA YANG BAIK

Pengertian 
 
Pengertian Gembala yang baik secara global
Gembala yang baik adalah Seorang pemimpin atau panutan bagi domba-domba , anak-anak , orang-orang yang ada di sekitarnya , dan harus menjadi contoh yang baik , bukan hanya mengajarkan tetapi mengarahkan kawanannya kejalan yang benar .
Gembala yang baik akan bertanggung jawab terhadap kepemimpinannya menjadi seorang  Gembala , bukan hanya dalam konteks kinerjanya yang bagus tetapi perbuatan juga .

Pengertian Gembala menurut  Alkitab
Pengertian Gembala dalam alkitab adalah ada pada Yohanes 10 :11-13
Pada ayat 11 “Akulah gembala yang baik. Gembala yang baik memberikan nyawanya bagi domba-dombanya “ berarti Gembala adalah seorang yang merelakan sebagian hidupnya untuk domba-dombanya , bahkan bukan sebagian saja namun seluruh hidupnya
Juga ada pada Mazmur 23 : 1-6 , Gembala yang baik selalu memberikan yang terbaik bagi domba-dombanya , memberikan bimbingan dan arahan kemana domba-dombanya berjalan .
             

Gembala yang baik adalah Gembala yang selalu memimpin pasukan-pasukan dombanya , yang berdiri  di depan memberikan kemana arah dan tujuan domba-dombanya melangkah, dan memberikan arah jalan yang benar ,bukan malah sebaliknya berada di bagian paling belakang dan hanya mendorong kemudian mengejar domba-dombanya yang tidak tahu arah jalan .

   Begitu pula dengan Tuhan Yesus , dihadapan Tuhan kita manusia adalah domba-dombaNya , sebagai domba kita sangat amat membutuhkan Gembala yang baik .
            Domba adalah binatang yang lemah , tidak bisa membela diri , dan domba pun tidak dapat hidup tanpa penyertaan Gembalanya . Sama seperti kita manusia  yang lemah dan sangat penuh dengan kekurangan , maka kita pun sangat membutuhkan seorang Gembala yang baik untuk membimbing kita.

Tuhan Yesus adalah Gembala yang baik bagi kita , Ia memberikan nyawanya bagi domba-dombaNya . Yesus sudah menyerahkan nyawaNya karena Dia sangat mengasihi kita . lihat pada Yohanes 3 : 16 “Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini , sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal supaya setiap orang yang percaya tidak binasa melainkan beroleh hidup yang kekal”  . Karena kasih Allah kepada dunia yang sekarang mengaruniakan Yesus bagi kita .

 Pada Markus 10 : 45  “Karena Anak Manusia juga datang bukan untuk dilayani , melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang” Yesus memberi nyawaNya menjadi tebusan untuk manusia.

Ciri-ciri Gembala
Ciri-cirinya pada Yohanes 10 : 3-14
1.     Rela memberikan nyawannya bagi domba-dombanya
2.     Mengenal baik domba-dombanya
3.     Setia terhadap domba-dombanya
Ciri-ciri dalam mazmur 23 : 1- 6 adalah
1.     Menjamin kebutuhan dombanya
2.     Memberi makan
3.     Menuntun dijalan yang benar
4.     Memberikan kenyamanan dan perlindungan

Seorang Gembala yang baik harus memiliki kerendahan hati , dan melakukan semuanya dengan hati yang tulus dan tidak bersungut-sunngut.
Gembala tidak akan meninggalkan domba-dombanya berjalan sendirian. Sama seperti Yesus yang selalu menyertai kita , menolong kita , menghibur . Dia selalu ada untuk kita , dimanapun dan kapanpun kita membutuhkan pertolonganNya.
Sebagi domba kita sangat membutuhkan Tuhan Yesus dalam kehidupan kita , karena tanpa Tuhan kita tidak dapat berbuat apapun , dan jika kita dapat melakukan segala sesuatu itu karena pertolongan dari Tuhan.

Tugas Gembala 

Tugas Gembala yang menjaga , merawat , melindungi domba-dombanya
1.     Menjaga       : agar tidak tersesat jalannya
2.     Merawat      : Memelihara , memberi makan , atau memenuhi segala
kebutuhan domba-
dombanya , menyembuhkan jika sakit , dan menghibur ketika susah.
3.     Melindungi  : melindungi dari bahaya , dari binatang-binatang buas , atau juga menjaga dari sesuatu yang membahayakan domba-dombanya.

Gembala yang baik berarti Gembala yang mengenal baik  secara pribadi lepas pribadi domba-dombanya karena Gembala tersebut sudah merawat dan menjaga domba-dombanya sejak kecil, dan begitu juga dengan domba-dombanya, mereka pun juga mengenal baik siapa Gembalanya , jika Gembala yang mereka kenal baik  berarti Gembala itu telah melakukan segala sesuatu sesuai dengan apa yang domba-dombanya harapkan .

Tanggung jawab  Gembala yang baik

-  Yesus berkorban bagi kita
-  Memberi makan (Mazmur 23:2-3)
Yesus bukan saja menyelamatkan kita dari dosa, tetapi Yesus juga
peduli dengan kebutuhan-kebutuhan sebab itu adalah tanggungjawab
seorang gembala.
Dalam contoh kehidupan sehari-hari ,mungkin bisa diambil dalam Gembala di Gereja , yaitu Pendeta yang menggembalai pelayanan di gerejanya .
Pendeta adalah sebagai gembala yang diutus Tuhan untuk menggembalakan jiwa-jiwa atau jemaat-jemaat yang berada dalam digerejanya .
Tuhan mempercayakan Pendeta sebagai Gembala tidak dengan sembarang memilih , Tuhan sudah melihat kapasitas dari potensi dari diri pendeta tersebut sebagai Gembala .
Seperti Jemaat yang telah Tuhan percayakan sama artinya domba-domba yang telah dipercayakan kepada seorang Gembala . Gembala yang baik dalam konteks adalah Pendeta yaitu seorang yang harus mengayomi jemaat-jemaatnya, memelihara secara kerohanian dan membimbing .
Gembala yang baik juga harus menjadi pendengar yang baik bagi domba-dombanya , segala keluh kesah dan permasalahan harus di dengarkan dengan baik dan tidak bersungut-sungut.
Tanggung jawab yang besar bagi Gembala atau pendeta adalah harus menjaga domba-dombanya atau jemaat-jemaat agar tidak terhanyut dalam dunia yang jahat , dan menjaga baik-baik domba atau jemaatnya . Juga harus bisa mempersatukan antara domba atau jemaat  yang satu dengan yang lainnya , supaya memiliki hati yang seia sekata .

                                      


God Bless Us More






8 komentar:

  1. saya suka baca artikel ini. tapi sayang nya gembala kami ga seperti ini. saya pernah sakit 2 kali dirawat di RS, gembala kami tidak pernah jenguk. minggu lalu ibu saya dirawat di RS juga ga di jenguk. tapi giliran jemaat yang kaya yang terpandang sakit pasti di jenguk trs poto2 lalu diposting di group. gemabala apaan tuh.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bersabar bro,gembala dari sorga selalu besertamu dan kluargamu,smua yg didunia ini pasti ada kelemahannya dan kekurangannya

      Hapus
  2. Sumbernya perlu di tambah/ daftar Pustakanya. Supaya bisa menjadi bahan untuk selanjutnya

    BalasHapus
  3. Contoh GEMBALA yg baik yg tercatat di ALKITAB hanya 2.. YESUS dan DAUD...
    Mereka berani dan rela mati demi kawanan Dombanya ....

    BalasHapus
  4. Sangat setuju dgn artikel ini, seandainya setiap gembala melakukannnya tupoksinya seperti diatas akan tercipta damai sejahtera.

    BalasHapus
  5. Hanya JESUS adalah gembala yang baik, contoh senpurna dan kekal,setuju dgn tulisan di atas ini

    BalasHapus
  6. sangat membantu dalam tugas penggembalaan dan baik

    BalasHapus
  7. trima kasih dngan artikel ini saya semakin mengerti apa arti gembala itu. dan tanggung jawab dari seorang gembala.

    BalasHapus